Fakta Unik di Balik Tokoh Caliban Dalam Film X-Men
https://www.naviri.org/2017/11/caliban.html
Naviri.Org - Caliban adalah mutan albino yang memiliki kemampuan mencari dan menemukan mutan lain. Tokoh ini pertama kali muncul dalam X-Men: Apocalypse, lalu muncul kembali dalam film Logan.
Logan merupakan film terakhir Hugh Jackman sebagai Wolverine, yang berhasil menarik perhatian masyarakat dunia. Selain Wolverine, Professor X dan X-23, Caliban pun ternyata menjadi fokus dalam film tersebut.
Stephen Merchant, sang pemeran Caliban, berhasil mencuri perhatian dalam setiap scene. Caliban sang mutant albino ini dikisahkan memiliki kemampuan untuk mencari mutan lainnya. Kemampuannya tersebut disalahgunakan oleh anggota Reaver yang mencari Laura bersama Logan.
Namun, ternyata, Caliban yang muncul dalam film Logan berbeda dengan Caliban yang muncul dalam X-Men: Apocalypse. Pada film Logan, tokoh tersebut diperankan Tómas Lemarquis, sementara dalam X-Men: Apocalypse, karakter itu diperankan oleh Tómas Lemarquis. Penggemar serial X-Men pun bertanya-tanya mengenai hal itu, mengingat Wolverine tetap diperankan Hugh Jackman, sementara Profesor X juga tetap diperankan Patrick Stewart.
Mengenai hal tersebut, James Mangold, sang sutradara, mengklarifiasi hal tersebut. "Ini mungkin lucu. Cerita yang menunjukkan banyak hal yang tidak dikoordinasikan dengan baik. Aku sebenarnya sudah menulis karakter tersebut. Namun mereka (bagian produksi) tidak tahu bahwa Caliban sudah ada di Apocalypse, dan mereka pun menulisnya. Mereka melakukan casting dan aku tak melihatnya, karena sibuk dalam mengerjakan tugasku," ujar Mangold seperti yang dikutip dari ScreenRant.
Jadi, rupanya, perbedaan pemeran Caliban terjadi bukan karena kesengajaan, melainkan faktor kebetulan yang dilatari kurangnya koordinasi di bagian produksi. Terjawab sudah teka-teki itu.
Baca juga: Resensi Justice League: Awal Perkenalan dan Pertarungan