Cara Terbaik Membersihkan Wajah

 Cara Terbaik Membersihkan Wajah

Naviri.Org - Bisa jadi kita pernah salah langkah dalam memperlakukan wajah ketika ingin membersihkannya dari make up yang barusan dipakai. Cara membersihkan wajah dari make up yang benar adalah:

Pastikan tangan dan kuku dalam keadaan bersih sebelum menyentuh wajah. Ini untuk menghindari bertambahnya bakteri dan kotoran yang ada di wajah.

Pakailah handuk lembut yang sudah dibasahi air panas untuk menghilangkan bakteri yang mungkin terdapat di kulit wajah. Tahan beberapa detik, lalu beri kesempatan kulit wajah untuk bernapas.

Ambillah kertas tisu, lalu lilitkan di kedua jari telunjuk dan tanpa menggunakan kuku, tekanlah perlahan-lahan pada bagian wajah yang sering bermasalah untuk memberikan perawatan ekstra.

Pada bagian yang berjerawat, biarkan saja dulu untuk sementara, untuk menghindari radang pada luka. Setidaknya, tunggu hingga jerawat mengempis dan sembuh secara alami. Setelah itu, bersihkanlah dengan lembut.

Agar kulit wajah selalu sehat

Ada banyak hal yang menyebabkan wanita malas memperhatikan kesehatan dan kecantikan kulit wajahnya. Walau sebenarnya, siapapun tentunya menginginkan kulit wajahnya terlihat cantik dan indah.

Biasanya, kesalahan paling sering dilakukan wanita karena malas membersihkan kulit wajah. Padahal tidak mengangkat make up sebelum tidur akan menyebabkan bahan make up bercampur dengan keringat dan kotoran yang melekat pada wajah. Bukan hanya itu, bahkan juga akan menutup pori-pori kulit wajah Anda, hingga akan menyebabkan penuaan secara dini.

Karenanya, jika lupa dibersihkan, sebaiknya keesokan paginya Anda membersihkan wajah dengan scrub. Tujuannya adalah untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Agar wajah sehat berseri

Wajah yang pucat tentu tidak menarik, apalagi jika sampai terlihat otot yang kebiru-biruan. Supaya wajah kelihatan sehat berseri-seri, cobalah gunakan resep ini.

Ambillah daun bayam secukupnya. Lalu remas-remaslah dan kemudian tuangkan air yang masak. Peraslah, lalu ambil airnya. Minumlah air itu sesudah mandi pagi.

Selain menggunakan daun bayam, Anda juga bisa menggunakan daun sirih untuk tujuan yang sama. Caranya, ambillah 30 lembar daun sirih, lalu rebuslah dengan air bersih, kemudian air rebusan itu diminum dua kali, pagi dan sore hari menjelang tidur. Sisanya digunakan untuk dioleskan pada wajah Anda.

Kalau Anda melakukan salah satu di antara dua cara itu secara rutin, Anda pun akan segera memiliki wajah yang sehat dan berseri-seri. Untuk menunjangnya, sering-seringlah memakan sayur dan buah-buahan segar. Banyaklah berolah raga ringan dan tidur yang cukup serta menghirup udara pagi yang segar di pagi hari.


Related

Female 8064783501552794328

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item