Cara Memotong Poni Tanpa ke Salon
https://www.naviri.org/2017/04/Memotong-Poni.html
Naviri.Org - Ingin memotong poni? Tidak perlu repot-repot ke salon. Meski terkesan sulit, memotong poni bisa Anda lakukan sendiri. Berikut ini adalah beberapa langkah sederhana yang bisa Anda ikuti untuk mendapatkan poni yang rapi dan indah:
Persiapan:
- Rapikan rambut Anda dengan sisir.
- Pastikan bahwa hanya rambut yang berada dalam area poni yang akan dipotong.
- Sisirlah rambut poni ke depan. Teliti bahwa rambut telah merata, tidak berat sebelah.
- Potonglah rambut poni Anda dengan dimulai dari ujung hidung.
- Sikat atau sisirlah untuk melihat panjangnya; poni sepanjang apa yang Anda inginkan.
- Jika panjang yang sekarang masih kurang, potong seperempat inci lagi, dan pakai potongan ini sebagai patokan bagi rambut yang belum dipotong.
- Teruskan petunjuk di atas sampai Anda merasa cocok dengan panjangnya; ketika poni Anda tumbuh nanti, tentu saja Anda tidak ingin ada kesalahan.
- Jika Anda menginginkan tampilan yang lebih variatif pada potongan poni, guntinglah sedikit dari ujung, dengan cara posisi gunting agak vertikal.
Tips seputar memotong poni:
Usahakan gunting yang Anda gunakan itu khusus untuk rambut. Gunting yang digunakan untuk menggunting kertas terlalu tumpul untuk menghasilkan guntingan yang baik.
Gunting yang baik haruslah sangat tajam. Tapi hati-hati jangan sampai melukai jari Anda.
Rambut harus kering sebelum dipotong. Rambut yang basah lebih kaku. Di samping itu, jika poni Anda basah, mereka akan menjadi lebih pendek dari yang Anda sangka setelah rambut itu kering.
Baca juga: Hal-hal yang Menyebabkan Munculnya Ketombe