Aneka Manfaat Buah Elderberi untuk Kesehatan
https://www.naviri.org/2016/08/aneka-manfaat-buah-elderberi-untuk.html
Naviri.Org - Elderberi (elderberry) adalah salah satu buah yang termasuk dalam keluarga tanaman berry. Tumbuhan buah ini banyak terdapat di Eropa serta Asia Barat. Tanaman elderberi memiliki ukuran relatif besar, tingginya bisa mencapai 9 meter, dan biasanya tumbuh secara liar di tanah yang tidak terawat, atau bahkan di pinggir jalan. Buahnya dapat dimakan secara langsung, namun sering pula dijadikan campuran minuman sirup, jus, soda, jeli, isian pai, hingga dijadikan kismis.
Di Amerika Serikat, tumbuhan elderberi biasanya berbunga pada bulan Mei sampai Juli. Daun tumbuhan ini bergerigi, dengan bunga berwarna putih. Buah elderberi biasanya muncul berkelompok dengan warna awal hijau, lalu merah, dan akhirnya berwarna ungu gelap ketika matang.
Buah elderberi sepertinya tidak populer di Indonesia, khususnya jika dibandingkan buah sejenis, semisal stroberi. Selain itu, yang menjadikan elderberi tidak terlalu populer adalah karena pohon buah ini juga memiliki racun. Kandungan racun elderberi dapat ditemukan terutama pada bagian batang pohon, daun, serta akarnya. Efek racunnya pun tergolong serius, karena dapat menyebabkan kematian.
Meski bagian pohon, daun, dan akarnya mengandung racun, namun buah elderberi tetap bisa dimakan, bahkan memiliki kandungan khasiat bagi kesehatan. Elderberi, sebagaimana buah lain, memiliki berbagai nutrisi yang baik untuk kesehatan, di antaranya flavonoid, vitamin A, vitamin B, vitamin C, tanin, fosfor, kalsium, potasium, asam viburnic, karotenoid, asam amino, antioksidan, dan lain-lain.
Karena kandungan nutrisinya yang banyak itu, elderberi sejak lama dikenal sebagai bagian dari pembuatan jamu tradisional, khusunya di Eropa, Amerika Utara, Asia Barat, dan Afrika Utara. Elderberi dikenal dapat membantu mencegah serta mengobati beragam penyakit, terutama yang berkaitan dengan masalah tenggorokan, pilek, asma, dan flu. Berikut ini uraian mengenai manfaat buah elderberi.
Mengatasi masalah flu
Sudah sejak lama elderberi dikenal sebagai obat bagi masalah flu, biasanya dengan cara dibuat jus. Jus elderberi mengandung sambucus agglutinins nigra, yang dapat melindungi sel sehat dalam tubuh dari infeksi flu. Buah elderberi juga memiliki kandungan flavonoid yang dapat melawan virus pilek serta flu. Penelitian menyebutkan bahwa efek jus elderberi dapat dirasakan 24 hingga 48 jam setelah diminum.
Mengatasi kanker
Kandungan antioksidan dalam buah elderberi memiliki peran penting dalam mencegah serta melawan timbulnya sel kanker. Selain itu, jus buah elderberi juga mengandung flavonoid yang mencegah kerusakan sel dalam tubuh manusia.
Menghalau virus dan bakteri
Buah elderberi mengandung vitamin C yang dapat membantu mencegah munculnya penyakit melalui infeksi virus dan bakteri. Vitamin C juga dapat berperan sebagai antioksidan untuk membunuh radikal bebas yang dapat menyebabkan kanker.
Mengatasi diabetes
Buah elderberi mengandung antivirus, antihistamin, dan antioksidan, yang bagus dalam menjaga kesehatan tubuh sehari-hari, termasuk dalam mengatasi diabetes.
Menjaga kesehatan mata
Kandungan vitamin A dalam buah elderberi membantu menjaga kesehatan organ penglihatan kita.
Melancarkan pencernaan
Mengonsumsi buah elderberi dapat membantu melancarkan pencernaan. Selain itu, elderberi juga dapat mengatasi masalah wasir, diare, sembelit, dan gangguan pencernaan lainnya. Yang tak kalah penting, elderberi juga dapat meningkatkan kesehatan jantung, ginjal, penglihatan, serta menyembuhkan infeksi pada saluran kemih.
Menangkal radikal bebas
Kandungan antioksidan dalam buah elderberi merupakan senyawa yang mampu melindungi tubuh dari serangan radikal bebas, sehingga tubuh lebih mampu menahan datangnya serangan penyakit.
Menjaga kesehatan kulit
Rutin mengonsumsi buah elderberi dapat mengatasi berbagai masalah kulit, seperti bercak hitam, bintik gelap, jerawat, dan lain-lain, termasuk mencegah datangnya penuaan dini dengan cara menunda munculnya keriput serta guratan halus pada wajah.
Catatan:
Meski memiliki beragam manfaat, namun sebaiknya hindari mengonsumsi buah elderberi secara berlebihan. Konsumsi elderberi secara berlebihan dapat berakibat buruk pada pencernaan, semisal menyebabkan diare, khususnya bagi orang yang memiliki pencernaan sensitif.