Aneka Manfaat Buah Belimbing Wuluh untuk Kesehatan (2)

  Aneka Manfaat Buah Belimbing Wuluh untuk Kesehatan

Naviri.Org - Artikel ini lanjutan artikel sebelumnya (Aneka Manfaat Buah Belimbing Wuluh untuk Kesehatan 1). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik, sebaiknya bacalah artikel sebelumnya terlebih dulu.

Resep kedua: Siapkan 3 butir belimbing wuluh, adas dan gula secukupnya, ditambah 1 cangkir air. Semua bahan disatukan dan ditim selama beberapa jam. Setelah dingin, disaring menggunakan kain, dan dibagi dua untuk dua kali minum, pagi dan malam saat perut masih kosong (sebelum makan).

Resep ketiga: Resep ini ditujukan khusus untuk batuk rejan. Caranya, siapkan 10 buah belimbing wuluh, dicuci bersih, lalu diremas-remas bersama 2 sendok air garam. Setelah itu disaring, dan hasil saringannya diminum dua kali sehari.

Mengatasi diabetes

Zat asam yang terkandung dalam belimbing wuluh ampuh untuk membantu mengatasi diabetes. Caranya, siapkan 6 buah belimbing wuluh, kemudian direbus dalam 1 gelas air. Tunggu hingga mendidih, sampai airnya tersisa setengah gelas. Setelah dingin, saring dan minum airnya, dua kali sehari.

Mengatasi reumatik

Reumatik adalah masalah yang kerap menyerang organ dan jaringan tubuh seperti tulang, sendi, otot, dan organ tubuh lainnya. Reumatik bisa diatasi dengan daun belimbing wuluh. Caranya, ambil segenggam daun belimbing wuluh, dicuci bersih, tumbuk sampai halus, lalu tambahkan kapur sirih, dan gosokkan pada bagian tubuh yang terasa sakit.

Mengatasi sakit gigi

Masalah sakit gigi juga bisa diatasi dengan belimbing wuluh. Caranya, ambil 4-5 buah belimbing wuluh, lalu kunyahlah satu per satu bersama garam. Lakukan hal itu beberapa kali. Mengunyah belimbing wuluh yang dicampur garam akan mematikan semua bakteri yang melakukan pembusukan di dalam gigi.

Sedangkan untuk mengatasi gigi berlubang, Anda juga bisa menumbuk buah belimbing wuluh sampai halus, lalu hasil tumbukan itu diletakkan pada gigi yang berlubang.

Mengatasi sariawan

Siapkan 10 kuntum bunga belimbing wuluh, asam jawa secukupnya, dan gula aren secukupnya. Campurkan semua bahan dengan 3 gelas air. Setelah itu rebus hingga airnya tersisa setengah (1,5 gelas). Saring, dan minumlah airnya dua kali sehari.

Mengatasi panu

Panu adalah salah satu penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur. Untuk mengatasinya secara bertahap, Anda bisa menggunakan belimbing wuluh yang diparut, lalu menempelkan parutan belimbing wuluh pada bagian tubuh yang dihinggapi panu.

Mengatasi hipertensi

Siapkan 3 buah belimbing wuluh, lalu rebus dalam air sebanyak 2 gelas. Tunggu sampai mendidih, hingga airnya tinggal setengah gelas. Setelah itu, minumlah airnya satu kali sehari, hingga tekanan darah mulai turun. Resep ini telah terkenal sejak lama, hingga menjadi salah satu cara populer dalam mengatasi tekanan darah tinggi.

Mengangkat sel kulit mati

Belimbing wuluh juga bisa dijadikan sarana luluran, untuk membersihkan kulit serta mengangkat sel kulit mati. Caranya, ambil 10 buah belimbing wuluh, dan bersihkan. Campurkan dengan air hangat secukupnya, lalu gunakan sebagai lulur pada kulit. Biarkan selama sekitar 10 menit, lalu basuh dengan air bersih.

Memerahkan bibir secara alami

Bibir yang merah alami bisa dimiliki dengan memanfaatkan belimbing wuluh. Caranya juga tidak sulit. Cukup mengambil 1 buah belimbing wuluh, lalu potong di bagian tengah. Setelah itu, gunakan potongan belimbing wuluh tersebut sebagaimana Anda memakai lisptik, yaitu dengan menggosok-gosokkannya pada bibir. Tunggu beberapa menit, lalu basuh dengan air hangat.

Related

Health 2073487470175468429

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item