Formasi Tentara Paling Memukau di Dunia

Formasi Tentara Paling Memukau di Dunia

Naviri.Org - Selama Perang Dunia Pertama, fotografer Arthur S. Mole dan John D. Thomas berkeliling dari satu kamp militer ke kamp militer lain untuk mengambil foto unik yang merupakan simbol-simbol patriotik. Uniknya, simbol-simbol itu dibentuk dari formasi tentara yang ada di sana. Rencananya, foto-foto itu nantinya akan menjadi bagian kampanye perang yang akan mengobarkan semangat patriotisme warga Amerika.

Untuk tujuan itulah kemudian ribuan tentara berkumpul membentuk formasi yang diusahakan dapat mewujudkan simbol-simbol patriotik, semisal Patung Liberty, American Eagle, wajah Presiden Woodrow Wilson, dan lain-lain. Selama berhari-hari, Arthur S. Mole dan John D. Thomas mempersiapkan formasi itu, dan kemudian memotretnya dari jarak 70 sampai 80 kaki di atasnya, dengan menggunakan kamera 11 dan 14 inci.

Foto yang ada di bagian atas adalah satu hasil karya mereka, berjudul Human American Eagle. Formasi tersebut menggunakan 12.500 tentara, perawat, dan petugas di kamp militer, di Atlanta. Foto tersebut, dan dan foto-foto lainnya, sekarang menjadi bagian dari Chicago Historical Society, Museum of Modern Art, dan Perpustakaan Kongres Amerika.

Related

World's Fact 3079448231817646383

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item